Minggu, 19 Februari 2012

Belajar Ruqyah otodidak

     Pengalaman di ganggu setan di peternakan ayam begitu membekas di hatiku (baca teror setan di peternakan ayam). timbul pertanyaan yang tak kunjung mendapat jawaban. seperti bagaimana cara mengalahkan setan, apa setan lebih hebat di banding kita, bagaimana kehidupan jin yang sesungguhnya, apa tujuan jin/setan menakut-nakuti manusia? dan pertanyaan-pertanyaan lain.
memang saat itu aku yang memang hobi baca sudah mengenal banyak majalah yang bertemakan supranatural tapi bagiku segala keterangan tentang alam ghoib (jin, setan dll) yang tidak berdasarkan pada Al qur'an atau hadits-hadits nabi hanyalah berita sampah belaka yang jika terlalu sering di baca hanya akan mengacaukan pemahamanku tentang alam ghoib.
     pada tahun 2005 aku menjadi pedagang asongan di kereta Jakarta Bogor. yang aku jual majalah-majalah bekas terutama majalah islam seperti sabili dan hidayah. tak lama kemudian aku mengenal majalah ghoib, sebuah majalah yang mengupas ruqyah dan gangguan jin berdasarkan Al qur'an dan hadits. bacaan seperti inilah yang ku cari-cari selama ini! karena itu khusus bagi majalah ghoib, aku tak akan menjualnya sebelum isinya ku baca semua.
     sejak rajin membaca majalah ghoib, aku mulai tertarik pada ruqyah. akupun membeli buku-buku tentang ruqyah dan tentang gangguan jin menurut islam.
setelah yakin ruqyah itu bagian dari ajaran islam yang pernah di peraktekan nabi dan para sahabat, akupun bertekad untuk menguasai ruqyah karena ini salah satu solusi untuk mengobati penyakit/gangguan jin yang syar'i.
ternyata begitu banyak ayat-ayat ruqyah yang harus di baca saat proses ruqyah padahal sebagian besar ayat-ayat itu belum ku hapal. namun dengan tekad yang kuat aku ahirnya bisa menghapal ayat-ayat ruqyah plus doa-doa dari nabi yang di pakai untuk meruqyah. (ayat dan do'anya apa saja nanti aku cantumkan).
     setelah menghapal ayat-ayat ruqyah, akupun mencoba mempraktekannya. pasien pertama yang ku tangani adalah seorang ibu berjilbab namun tidak pernah sholat. setiap mau sholat selalu ada bisikan di telinga agar tidak usah menjalankan sholat.
ketika ku bacakan ayat-ayat ruqyah tubuh ibu itu bergetar lalu menangis sesunggukan, kemudian ibu itu tertidur beberapa menit. setelah sadar ibu itu merasa tubuhnya menjadi ringan seperti ada sesuatu yang telah keluar dari tubuhnya. ibu itu sendiri tidak sadar saat aku memulai membaca ayat-ayat ruqyah. yang menangis itu memang bukan dia,tapi jin di tubuh ibu itu.
ketika pasien makin banyak dan kasus makin rumit, aku mulai sering bertanya pada peruqyah yang sudah ahli. ternyata bukan hanya aku yang belajar ruqyah secara otodidak, banyak peruqyah lain yang awalnya juga belajar ruqyah secara otodidak. jadi andapun bisa belajar ruqyah secara otodidak. apalagi sekarang sering terjadi kasus kesurupan masal. dengan 'ilmu' ruqyah itu anda tidak perlu memanggil 'orang pinter' jika anak, atau kerabat anda menjadi korban kesurupan.
     inilah ayat-ayat ruqyah yang di baca
1. QS Al Fateha
2. QS Al baqoroh ayat 1-5
3. QS Albaqoroh ayat 163-164
4. QS Albaqoroh ayat 255-257
5. QS Albaqoroh ayat 284-286
6. QS Al imran atat 18-19
7. QS A a'raf ayat 54-56
8.. QS Al a'raf ayat 117-122
9. QS Yunus ayat 81-82
10.  QS Al mu'minun ayat 115-118
11. QS Yasin ayat 1-12
12.  QS thaha ayat 65-70
13.  QS Ashshaffat ayat 1-10
14. QS Al ahqaf ayat 29-32
15. QS Arrahman ayat 33-36
16. QS Al hasr ayat 23-24
17. QS Al Jin ayat 1-9
18. Surat al ihlas, al falaq dan annas lalu di lanjutkan dengan membaca do'a-do'a dari Rosulullah yaitu
- assalullahal adzimi robal arsil adzimi ayyasfiq (7x) ;"aku memohon kepada Allah yang maha agung, Rab pemilik arsy yang agung agar Dia menyembuhkanmu"  (7x)
- Bismilallah (3x) audzu biizatillahi wa qudrotihi ming sari ma ahidu wa uhadir (7x) ; "dengan menyembut nama Allah (3x) aku berlindung kepada kekuatan Allah dan kekuasaannya dari kejahatan apa yang aku temui dan yang aku hindari " (7x)
- Allahuma robannas adhibil ba'sa wasfi. angta safi la sifa'a illa syifa'iq. syifa'a lla yughodiru sakoma; "ya Allah Rab pemelihara manusia, hilangkanlah penyakit ini dan sembuhkanlah. Engkaulah yang maha menyembuhkan. tidak ada kesembuhan melainkan kesembuhan dari Mu. kesembuhan yang tidak meninggalkan sedikitpun penyakit."
- Audzu bi kalimatillahi ttamati ming kuli syaithoni wa hammah wa ming kuli ainillamah; "aku berlindung kepada kalimat-kalimat Allah yang sempurna dari setiap setan dan binatang berbisa, serta setiap mata yang jahat."
- Audzu bi kalimatillahitamati ming syari ma kholak; "aku berlindung kepada kalimat-kalimat Allah yang sempurna dari kejahatan mahluknya."
-Audzu bi kalimatillahittamati min ghodobihi wa iqobihi wa syari ibadihi wa min hamazati syayatini wa ayyahdurun ; "aku berlindung kepada kalimat-kalimat Allah yang sempurna dari kemurkaan dan siksanya dari kejahatan hamba-hambanya, dari godaan syetan dan dari kejahatan mereka terhadapku."
- Bissmillahi arkika ming kuli syaeiyyudik wa ming syari kuli nafsin ao aenin hasid. Allohu yasfik.bismillahi arkik; "dengan menyebut nama Allah aku meruqyahmu dari kejahatan segala sesuatu yang menyakitimu dan dari kejahatan setiap jiwa atau mata orang yang dengki. mudah-mudahan Allah menyembuhkanmu. dengan menyebut nama Allah aku mengobatimu dengan meruqyahmu."
- Bissmillahi yubrik wa ming kuli da'iyyasfik wa ming syari hasidin ida hasada wa ming sari kuli dzi ain; "dengan menyebut nama Allah, mudah-mudahan Dia membebaskanmu dari segala penyakit, mudah-mudahan Dia menyembuhkanmu, melindungimu dari kejahatan orang yang dengki jika dia mendengki dan dari kejahatan setiap orang yang mempunyai mata jahat."
- Bismillahi arkika ming kuli syaeiyudik wa min hasidi hasidin wa ming kuli dzi aenin Allahu yasfik; "dengan menyebut nama Allah aku merukyahmu dari segala sesuatu yang menyakitimu. dari kedengkian orang yang dengki dan dari setiap yang mempunyai mata jahat. mudah-mudahan Allah menyembuhkanmu"
(di sadur dari buku saku ruqyah. yang di susun oleh Abu ayyash rafaalhaq,lc. penerbit tsabita grafika)
     Namun jika anda tidak menguasai ayat-ayat dan doa di atas dan merasa berat untuk menghapalnya, anda bisa menggunakan ayat qur'an manapun untuk meruqyah. caranya
1. berwudhulah dahulu dan mintalah pasien berwudhu juga
2. bersihkan ruangan tempat untuk meruqyah dari gambar dan patung
3. bakar dan musnahkan jimat yang di miliki pasien (jika ada)
4. jika pasiennya wanita harus di temani muhrimnya dan pakailah sarung tangan agar tidak terjadi persentuhan kulit secara langsung dengan pasien
5. tempelkan tangan anda di punggung atau kepala pasien lalu bacalah ayat-ayat yang anda hapal. umumnya kita semua hapal ayat/ surat; al fateha. lalu baca surat albaqoroh ayat  1-5, lalu baca ayat kursi, kemudian baca al baqoroh ayat 284-286. di tutup dengan membaca surat al ihlas, al falaq dan annas.
setelah selesai membaca ayat-ayat di atas berhentilah sebentar. tanyakan apa yang pasien rasakan saat anda membaca ayat-ayat itu. jika ada sesuatu yang di rasakan pasien,asal bukan di tempat aurat maka letakan tangan anda di tempat itu lalu bacalah kembali ayat-ayat di atas. lalukan dengan ihlas dan sabar sampai gangguan yang di rasakan pasien  hilang. jika ada sesuatu yang ingin anda tanyakan, silahkan kirim sms ke no hp saya 081902666685. selamat mencoba
12.

Label:

2 Komentar:

Pada 28 September 2012 pukul 23.20 , Blogger Unknown mengatakan...

matur ksuwun

 
Pada 15 Mei 2014 pukul 02.22 , Blogger Unknown mengatakan...

assalamualaikum...
saya mau bertanya,apakah dari penjelasan di atas dapat di lakukan proses mediumnisasi untuk hal yang bertujuan baik

 

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda